PT Toyota Astra Motor (TAM) baru saja memamerkan mobil listrik Lexus UX 300e di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022 pada hari ini, Kamis, 11 Agustus 2022.
Peluncuran ini sekaligus melanjutkan komitmen Lexus sebagai pelopor kendaraan elektrifikasi di segmen luxury.
Mobil listrik Lexus UX 300e sendiri secara resmi menjadi kendaraan KTT G20 2022.
Ini membuktikan bahwa Lexus mendukung penuh program pemerintah dalam mengurangi emisi karbon di Tanah Air.
“Tahun ini Lexus kembali hadir, dan kita memberikan beberapa kejutan.
Kali ini kamu ingin menghadirkan Lexus UX 300e yang akan dijadikan sebagai kendaraan KTT G20,” kata Marketing Director PT TAM Anton Jimmi Suwandy.
Sementara itu General Manager Lexus Indonesia, Bansar Maduma menyebut pihaknya hadir di GIIAS 2022 dengan tema baru An Alluring Future of Tomorrow.
Ini menunjukkan kesiapan Lexus dalam menyambut era elektrifikasi di Indonesia, terlebih setelah terpilihan UX 300e sebagai mobil listrik KTT G20.
“Dalam jajaran unit display (di GIIAS 2022), kami menghadirkan UX 300e, yang merupakan model SUV all electric pertama Lexus yang menjadi official car partner KTT G20,” kata dia.
Lexus sendiri juga membawa beberapa jajaran mobil listrik lainnya di ajang GIIS 2022.
Merek tersebut diketahui hanya meluncurkan kendaraan elektrifikasi pada pameran otomotif terbesar di Tanah Air ini, mulai dari Hybrid Electric Vehicle, Plug in Hybrid Electric Vehicle dan Battery Electric Vehicle.
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto